✓ Ukuran Lahan
✓ Kebutuhan Ruang
✓ Style / Referensi Desain yang disukai
✆ Telp.
Jabodetabek:
+6282146645837
✆ Telp.
Luar Jabodetabek:
+6282219788877
Hai Sobat Emporio. Kali ini kita akan bahas desain rumah modern dengan luas bangunan total 664m2. Nah jika dilihat dari depan kesannya mewah banget kan. Fasad yang berwibawa dengan finishing material berkelas pastinya buat rumah punya value yang lebih tinggi. Apalagi berada pada lahan hook yang pastinya lebih diperhatikan orang-orang, sehingga kami desainkan dua fasad agar rumah tampak lebih menawan, dan memanfaatkan sempadan sebagai area hijau. Diluar pagar juga kami tambahan tanaman se......
Hai Sobat Emporio. Kali ini kita akan bahas desain rumah modern dengan luas bangunan total 664m2.
Nah jika dilihat dari depan kesannya mewah banget kan. Fasad yang berwibawa dengan finishing material berkelas pastinya buat rumah punya value yang lebih tinggi.
Apalagi berada pada lahan hook yang pastinya lebih diperhatikan orang-orang, sehingga kami desainkan dua fasad agar rumah tampak lebih menawan, dan memanfaatkan sempadan sebagai area hijau.
Diluar pagar juga kami tambahan tanaman seperti semak dan pisang-pisangan agar rumah terlihat lebih fresh, jadi nyaman juga kan untuk dipandang.
Nah selanjutnya mari kita masuk melalui carport menuju pintu utama bangunan.
Kemudian ruang tamu menjadi area pertama yang menyambut. Area ini kami desain cukup luas dengan interior luxury modern agar memberikan kesan pertama yang berkelas.
Next kita ke living area. Wow kesannya mewah dan adem banget kan. Gimana engga, adanya void serta bukaan lebar yang memberikan pemandangan swimming pool, pastinya buat area ini jadi tempat ternyaman untuk kumpul keluarga.
Nah begitu pula dengan dining area. Bayangin deh gimana berkelasnya makan dengan suasana seperti ini, jadi PD banget dong ngundang temen makan dirumah.
Oh iya adanya void ini selain buat ruangan terlihat megah juga buat sirkulasi udara di dalam rumah lebih bagus loh, dan setiap ruangan juga bisa dapet cahaya alami yang lebih optimal dan merata.
Area dapur bersih juga pastinya engga kalah menarik. Dengan konsep modern yang memadukan warna netral seperti hitam dan abu buat area ini keliatan lebih keren.
Nah yang satu ini adalah kamar tidur tamu. Gimana? Keliatan nyaman banget kan, apalagi bisa nikmati pemandangan taman loh sambil rebahan.
Kembali melalui area utama yang super melegakan ini selanjutnya kita diarahkan menuju kamar tidur utama. Nah ini dia kamarnya, lebih luas kan? Selain interior berkonsep luxury modern, yang buat kamar ini makin special yaitu adanya akses langsung ke swimming pool. Jadi udah berasa kayak nginep di villa kan?
Untuk walk in closet pastinya nggak kalah mewah. Kesan ringan yang elegant kami ciptakan, dengan pilihan pintu kaca transparan agar koleksi pemilik bisa terlihat dengan jelas.
Nah untuk kamar mandi utama pastinya kami dominasi dengan marmer sebagai finishingnya, agar ruangan tampak lebih mewah.
Next kita ke swimming pool. Nah rumah mewah pastinya identik dengan swimming pool dong. Selain membawa kesegaran, area ini tentunya jadi pemandangan terbaik yang menenangkan. Jadi seru juga kan nongkrong disini sore-sore.
Sekarang saatnya kita jalan-jalan ke lantai atas, dengan melalui tangga sebagai akses utama. Nah dipenghujung tangga kita akan disambut oleh kesan melegakan dari adanya void.
Kemudian ada living area lainnya. Area ini kami buat cukup luas namun pastinya lebih privat. Nah berada disebelah void juga buat area ini terasa lebih laga dan terang. Jadi nyaman banget deh buat main PS bareng sodara.
Tepat disebelah living area ini merupakan gym area. Kami desain perletakkan alat menghadap ke bukaan lebar yang mengarah ke balkon. Jadi suasana oleh raga lebih asik dong, karna ditemani pemandangan luar yang menyegarkan.
Nah lagi-lagi melewati nih, kemudian dairahkan menuju workspace. Ruang kerja ini kami desain senyaman mungkin untuk bekerja, mulai dari interior modern yang kekinian, cahaya alami yang cukup dan pemandangan yang menyegarkan.
Next kita menuju kamar tidur lainnya. Wah siapa sih yang engga pengen punya kamar kayak gini? Interior mewah plus suasana yang menyegarkan. Engga cuma bukaan lebar, tapi punya balkon pribadi juga loh.
Jadi gimana menurut kalian? Desain rumah modern yang mewah dong! Tidak hanya melayani secara langsung, Emporio Architect juga mampu melayani secara 100% online seperti virtual meeting. Dengan canggihnya teknologi saat ini, Anda tidak perlu khawatir lagi, cukup percayakan hunian impian Anda bersama kami Emporio Architect.
Di video berikutnya Emporio akan menampilkan desain rumah dengan style modern tropis. Desain satu ini bisa jadi referensi yang bagus nih untuk para pecinta rumah satu lantai. Nah suasanya juga adem banget, karena ada taman kecil di dalamnya lengkap dengan fish pond. Selain itu hunian ini juga punya mushola pribadi loh. Jadi penasaran seperti apa desain rumahnya? Sampai jumpa di video selanjutnya ya. Eits jangan lupa untuk subscribe ya dan klik notificationnya sebagai tanda dukungan kalian kepada channel ini byeee…