✓ Ukuran Lahan
✓ Kebutuhan Ruang
✓ Style / Referensi Desain yang disukai
✆ Telp.
Jabodetabek:
+6282146645837
✆ Telp.
Luar Jabodetabek:
+6282219788877
Jangan buat rumah di lahan hook!! kalo engga mau punya suasana rumah yang nyaman dan asri kayak gini. Berada pada lahan hook memang mengharuskan kita menyisakan cukup banyak lahan sesuai ketentuan sempadan jalan. Namun hal ini tidak melulu merugikan, apabila dimanfaatkan sebagai taman dan swimming pool seperti ini tentunya meningkatkan value rumah. Selain itu suasana hunian juga dibuat lebih asri, nyaman, dan sehat. Kemudian untuk fasadnya tentu lebih baik di desain dengan dua muka yang ......
Jangan buat rumah di lahan hook!! kalo engga mau punya suasana rumah yang nyaman dan asri kayak gini.
Berada pada lahan hook memang mengharuskan kita menyisakan cukup banyak lahan sesuai ketentuan sempadan jalan.
Namun hal ini tidak melulu merugikan, apabila dimanfaatkan sebagai taman dan swimming pool seperti ini tentunya meningkatkan value rumah. Selain itu suasana hunian juga dibuat lebih asri, nyaman, dan sehat.
Kemudian untuk fasadnya tentu lebih baik di desain dengan dua muka yang menghadap masing-masing jalan. Style klasik yang menjadi request dari client juga membuat hunian ini sangat eye catching.
Nah pilihan atap mansard yang berisikan jendela menjadi daya tarik yang unik. Finishing material berkelas seperti travertine yang dominan juga mempermewah fasadnya.
Kemudian area carport disini tersedia untuk dua mobil yang dilindungi atap skylight.
Dari carport kita menuju teras depan sebagai entrance utama bangunan. Setelah masuk akan disambut oleh ruang tamu dengan style luxury minimalist.
Berlaih ke area utama. Living area menawarkan suasana yang lebih mewah, dengan ceiling tinggi berisikan crystal chandelier yang menghiasi langit-langitnya.
Berbeda dengan living area, dining area justru di desain lebih minimalist dengan nuansa warna yang kalem.
Disebelahnya juga disediakan dry kitchen lengkap dengan island table, yang menambah kenyamanan dalam ruangan.
Selain dry kitchen juga ada wet kitchen.
Kemudian didekatnya disediakan storage.
Serta kordior yang mengarah langsung ke garasi. Nah garasi ini juga memiliki kapasitas dua mobil.
Lanjut kita menuju kamar tidur utama. Interior berkonsep luxury minimalist menghiasi kamar ini, dengan sentuhan nuansa membumi yang terkesan hangat.
Selain mendapat pemandangan terbaik, kamar ini juga memiliki walk in closet yang paling luas dengan konsep yang sedikit lebih modern.
Nah kamar mandinya juga tampil mewah dengan nuansa putih yang didominasi oleh marmer.
Dari kamar kemudian kita keluar menuju swimming pool area. Pemandangan terbaik ini membawa kesegaran alami yang juga menjadi tempat rekreasi dalam rumah.
Pemandangan swimming pool juga dapat dinikmati sembari berolahraga pada gym area. Tempat olehraga ini dibuat semi outdoor sehingga memiliki kesan yang lebih nyaman.
Kembali masuk lalu menuju ruang kerja. Ruangan ini di desain senyaman mungkin untuk bekerja dengan cahaya alami yang optimal ditemani pemandangan segar taman depan.
Lalu untuk kenyamanan bersama, di lantai ini juga disediakan powder room.
Lanjut ke lantai atas. Disini kita akan disambut oleh area santai, nah berada disebelah void buat area ini terasa lega.
Kemudian kita masuk ke ruang ibadah. Ruangan ini dibuat lebih luas dengan kesan yang cukup lapang tanpa furniture yang terlalu banyak.
Didalamnya juga disediakan powder room untuk melengkapi kenyamanan ruangan.
Dari ruang ibadah selanjutnya kita menuju kamar anak pertama. Interior berkonsep luxury minimalist menghiasi kamar ini, dengan bukaan mengarah ke balkon pribadi yang membuat suasana kamar lebih segar.
Walk in closet dan kamar mandi pribadi juga melengkapi kenyamanan kamar ini.
Lanjut kita masuk kamar anak kedua. Interior yang sama mewahnya menghiasi kamar ini, dengan sentuhan kesan tropis yang menenangkan.
Nah kamar ini juga dilengkapi walk in closet dan kamar mandi.
Kamar ini juga dilengkapi dengan walk in closet dan kamar mandi pribadi.
Selain kamar anak, di lantai ini juga disediakan kamar tidur untuk tamu dengan interior yang lebih minimalist.
Walk in closet dan kamar mandi pribadi juga tersedia pada kamar ini.
Lanjut ke area service. Disini ada kamar tidur untuk asisten rumah tangga, serta kamar mandi untuknya.
Kemudian ada area cuci dan jemur juga.
Demikianlah cerita desain rumah client kami. Hunian mewah dengan style klasik tropis yang nyaman. Tak hanya beliau, kamu pun bisa memiliki desain rumah seperti ini. Emporio juga akan sangat senang menjadi bagian dalam perjalananmu mewujudkan rumah impianmu.
Jadi jangan lupa ikuti Instagram dan tiktok Emporio Architect untuk mendapatkan infomasi dan inspirasi desain. Akhir kata terimakasih dan sampai jumpa di video selanjutnya.eo selanjutnya.