Dipublikasikan 14 November 2018
Ditulis oleh: Fairus Rizki Nurrahmawati, S.Ars
Desain rumah minimalis dapat anda jadikan sebagai inspirasi rumah idaman. Tidak hanya cocok untuk pasangan modern saja, tetapi juga akan membuat suasana rumah menjadi lebih rapi dan nyaman saat dilihat. Untuk suami yang ingin sekali membahagiakan istrinya, maka di bawah ini anda bisa mengetahui beberapa desain rumah minimalis yang memang sangat disukai oleh sang istri.
Desain rumah minimalis dengan spot bersantai yang unik
Tidak perlu aksesoris yang rumit dan mewah, dengan menggunakan hammock gantung di dalam ruang santai keluarga pastinya akan membuat sang istri akan merasa senang. Dengan spot untuk bersantai, membaca buku favorit, hingga acara relaksasi akan membuatnya betah berlama-lama di sini.
Ruang keluarga nuansa pastel
Pastinya ada sebagian orang yang beranggapan bahwa rumah minimalis hanya dapat menggunakan tema hitam putih. Padahal dengan mengaplikasikan sentuhan nuansa pastel yang feminim, tentunya ruang tamu atau ruang bersantai keluarga tetap bisa mendapatkan sentuhan yang girly dan nyaman. Anda juga bisa menambahkan keseimbangan warna ruangan dengan menggunakan furniture beraksen warna, seperti sofa berwarna biru agar ruangan bisa terlihat lebih sempurna dan istri juga semakin betah berlama-lama berada di dalam rumah minimalis.
Dapur yang selalu rapi
Pastinya setiap wanita akan sangat senang ketika dapur selalu rapi dan bersih. Untuk itu, anda bisa membuat dapur dengan menggunakan rak dinding sebagai tempat untuk penyimpanan bumbu dapur. Sehingga dapur akan terorganisir dengan indah, dan tentunya acara masak sang istri akan semakin lancar.
Ruang makan yang hangat
Untuk anda yang tidak menginginkan meja makan yang membosankan dan terkesan kaku, maka anda bisa menggantinya dengan meja makan yang berbahan dasar kayu yang serba menarik dan unik. Karakteristik kayu yang tahan lama dan kuat tentunya akan minim perawatan. Bukan hanya itu saja, warna dan motif kayu juga akan berubah seiring dengan berjalannya waktu, yang tentunya akan memberikan kesan yang klasik. Lagi-lagi desain rumah minimalis tidak perlu terkesan monokromatik yang lesu dan dingin bukan?
Ruang romantis di sudut jendela
Untuk melepas lelah atau sekedar bersantai sejenak, maka anda bisa memanfaatkan bingkai jendela dengan ukuran yang sedang atau besar di dalam rumah. Ruang yang nyaman ini juga dapat dimanfaatkan sebagai storage ekstra pada bagian bawahnya, yang tentunya sangat dibutuhkan di setiap rumah minimalis manapun. Tambahkan juga bantal-bantal yang memiliki dekorasi lucu agar menambah suasana hangat dan anda juga bisa menjadikannya sebagai spot instagram untuk acara selfie bersama istri tercinta.
Meja rias minimalis yang tetap terlihat maksimal
Meskipun bergaya rumah minimalis, area berias untuk sang istri harus tetap kece dan maksimal. Untuk itu, pilihlah meja rias yang memiliki storage ekstra dan multifungsi. Ada banyak pilihan furnitur yang menawarkan desain smart, misalnya saja tambahan engsel yang digunakan sebagai tempat penyimpanan berbagai aksesoris dan pernak-pernik keperluan wanita.
Storage ekstra koleksi sepatu istri
Mempunyai rumah minimalis, maka anda harus kreatif dalam urusan storage. Untuk solusi rak penyimpanan yang akan disukai oleh sang istri, maka anda bisa memanfaatkan kolong tempat tidur. Selipkan sebuah storage datar yang berwarna senada plus roda kecil agar urusan mengambil dan menyimpan sepatu semakin mudah dilakukan. Tidak ada alasan lagi untuk kehilangan hobi koleksi sepatu istri hanya karena minim ruang di dalam desain rumah minimalis.