✓ Ukuran Lahan
✓ Kebutuhan Ruang
✓ Style / Referensi Desain yang disukai
✆ Telp.
Jabodetabek:
+6282146645837
✆ Telp.
Luar Jabodetabek:
+6282219788877
Banyak cara dilakukan untuk membuat tempat tinggal terasa lebih nyaman selama pandemi COVID-19. Mulai dari merenovasi interior, pergi staycation hingga membangun rumah baru, semuanya dilakukan agar lingkungan tempat tinggal sehari-hari jadi lebih nyaman.
Tanpa renovasi pun, sebenarnya Anda bisa mendapatkan suasana rumah yang baru. Berikut cara mudah dan low-budget untuk membuat rumah jadi lebih nyaman selama pandemi ala jasa desain rumah.
- Membawa elemen alam ke dalam rumah dengan menempatkan tanaman hijau dalam pot di ruangan
- Menambahkan wewangian untuk menyegarkan suasana rumah dengan memasang diffuser beraroma minyak esensial
- Menambahkan beberapa jenis pencahayaan untuk menciptakan efek layering yang teduh
- Mengubah tampilan dan warna perabot agar tampak baru
Mengatur ulang posisi perabot sehingga suasana rumah terasa berbeda
Pandemi COVID-19 yang telah berjalan sekitar 1,5 tahun di Indonesia ini tentu membuat semua orang terpaksa mengubah pola hidup. Selain jadi lebih rajin mencuci tangan dan memakai masker, pandemi juga mengubah pandangan orang tentang tempat tinggal.
Secara tak langsung, pandemi mengubah persepsi orang tentang rumah idaman. Tak hanya membuat konsep rumah tropis ramah lingkungan yang hijau dan sehat jadi lebih populer, perubahan tata ruang pada rumah juga terjadi akibat pandemi. Semuanya demi tuntutan rumah yang lebih sehat dan nyaman.
Berikut beberapa perubahan desain rumah yang bermunculan dan berkembang akibat pandemi.
1. Area transisi di bagian entrance untuk membersihkan diri
Perubahan yang banyak ditemui adalah adanya fasilitas untuk membersihkan diri di bagian entrance. Pasalnya, kebersihan jadi hal utama sejak pandemi terjadi.
Tak hanya di rumah, baik restoran hingga kantor pun kini wajib menyediakan area untuk mencuci tangan, mengukur suhu dan mensterilkan diri dengan hand sanitizer dan desinfektan sebelum masuk.
Kedepannya, akan ada rumah dengan area transisi di bagian entrance dimana penghuni hingga pengunjung bisa membersihkan diri, meletakkan barang hingga menggantung dan berganti pakaian bersih agar bagian dalam rumah beserta penghuninya tetap bersih dan aman dari virus.
2. Ruang tamu yang terpisah dengan ruangan lainnya
Jasa desain rumah – Emporio Architect bahkan sudah mendapat permintaan desain rumah dengan ruang tamu yang terpisah. Dengan begitu ruang lainnya pun tetap aman dan bersih dari virus karena tidak kontak langsung dengan para tamu.
Untuk membatasi area rumah yang terkena kontak dengan tamu, maka ruang tamu pun bisa diletakkan terpisah dari bangunan utama. Alternatif lain yang banyak dipakai adalah menyediakan gazebo dengan seating area untuk menerima dan menjamu tamu.
3. Dapur yang lebih lega dan lengkap
Selama pandemi, aktivitas makan di luar dibatasi. Akibatnya, dapur dan ruang makan kedepannya juga berubah menyesuaikan kebutuhan, terlebih karena semua anggota keluarga jadi lebih sering di rumah.
Perubahan pada dapur dan ruang makan adalah ruangan yang lebih luas agar bisa menampung banyak orang. Tak hanya itu, dapur juga jadi lebih lengkap dan lega karena banyak orang yang mengembangkan hobi memasak selama pandemi. Peralatan di dapur juga harus lebih lengkap.
4. Adanya ruang kerja dan ruang belajar khusus
Kegiatan belajar dan bekerja selama pandemi juga dilakukan di rumah. Hal ini membuat ruang kerja dan ruang belajar khusus jadi sangat diperlukan. Pasalnya, tak sedikit yang mengaku tidak bisa fokus belajar atau bekerja di rumah karena merasa terganggu dengan aktivitas anggota keluarga yang lain.
5. Fasilitas olahraga
Selain melakukan vaksinasi, mematuhi prokes dan lebih sering di rumah saja, masyarakat Indonesia juga perlu menjaga imun agar badan tak mudah terkena virus. Untuk itu selain makanan bergizi sehat dan seimbang, aktivitas olahraga juga diperlukan demi menjaga tubuh tetap bugar.
Karenanya fasilitas olahraga di rumah sangat diperlukan agar seluruh anggota keluarga bisa tetap aktif, sehat dan bugar. Kehadiran ruang gym indoor di rumah dengan peralatan yang memadai tentu bisa menggantikan peran tempat fitness yang tutup selama pandemi.
6. Terdapat bukaan, ruang terbuka dan area hiburan
Satu lagi yang tak kalah penting dan dibutuhkan pada rumah tinggal di kala pandemi adalah adanya banyak bukaan, ruang terbuka dan area hiburan. Ketiga hal tersebut dibutuhkan untuk menjaga rumah beserta penghuninya agar tetap sehat dan segar baik fisik maupun mental.
Banyaknya bukaan tentu membuat rumah mendapat pencahayaan, penghawaan dan sirkulasi udara yang lebih baik. Tak hanya itu, area hiburan dan ruang terbuka berupa taman dengan perkerasan, tanaman hijau, kolam air dan seating area diperlukan untuk berjemur dan meredakan stress. Dengan begitu, penghuni rumah akan lebih nyaman, sehat dan bahagia selama pandemi walau di rumah saja.
Demikian beberapa perubahan desain rumah idaman akibat pandemi COVID-19 yang bisa membuat rumah jadi lebih nyaman. Tentu saja, kebutuhan dan preferensi tiap orang mengenai rumah idaman berbeda-beda. Namun apapun itu, semua orang pasti ingin memiliki rumah yang sehat dan nyaman.
Karenanya, segera wujudkan rumah sehat dan nyaman versi Anda bersama jasa desain rumah – Emporio Architect. Sebagai jasa desain rumah terbaik di Indonesia, Emporio Architect siap membantu Anda untuk merealisasikan desain rumah impian demi kebahagiaan, kesehatan dan kenyamanan keluarga tercinta.
Jangan tunggu sampai pandemi COVID-19 berakhir karena tak ada yang tahu kapan semuanya selesai. Segera hubungi costumer care kami untuk konsultasi gratis dan booking jasa desain Emporio Architect.
Apabila Anda ada pertanyaan silahkan konsultasikan dengan kami.